Program Studi Teknik Informatika ITERA mengucapkan selamat dan apresiasi sebesar-besarnya kepada Tim “Malas Menanggapi” atas prestasi luar biasa yang mereka raih di ajang Rimau Robotic Contest and Exhibition (RRCE) yang diselenggarakan oleh Universitas Sriwijaya. Tim yang beranggotakan mahasiswa-mahasiswa berbakat ini berhasil meraih Juara 1 dalam kategori Line Follower Mahasiswa, sebuah pencapaian yang membanggakan dan menjadi bukti nyata kualitas pendidikan dan semangat berkompetisi yang tinggi dari para mahasiswa Teknik Informatika ITERA.
Kompetisi RRCE sendiri merupakan acara bergengsi yang diadakan untuk mendorong inovasi dalam bidang robotika dan teknologi, sekaligus menjadi ajang bertemunya para mahasiswa dari berbagai universitas untuk saling berbagi wawasan, teknologi, dan pengalaman. Dengan tema “Robotics Beyond Limits: Bridging Cultures, Establishing Technology & Future”, RRCE menjadi platform bagi mahasiswa untuk menunjukkan kemampuan dan pengetahuan mereka dalam bidang robotika.
Keberhasilan Tim “Malas Menanggapi” di kompetisi ini tentunya tidak lepas dari kerja keras, ketekunan, dan semangat untuk selalu memberikan yang terbaik. Prestasi ini diharapkan dapat memotivasi mahasiswa lainnya untuk terus berkarya dan berinovasi dalam bidang teknologi dan robotika. Program Studi Teknik Informatika ITERA bangga atas prestasi ini dan akan terus mendukung pengembangan minat dan bakat mahasiswa di bidang teknologi untuk menghasilkan generasi yang siap bersaing di kancah nasional maupun internasional.
Selamat kepada Tim “Malas Menanggapi” atas prestasi gemilangnya!